Oplus_131072

Tual, LiputanNusa.id- Pembukaan Baku Dapa Anak dan Remaja (Badar) tahun 2024 Jemaat GPM Tual, Klasis PP Kei Kecil dan Kota Tual berlangsung dengan meriah.

Kegiatan tahunan ini, merupakan salah satu pembinaan dan pengembangan kapasitas dengan menggunakan metode partisipatif dan rekreatif yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi individu anak dan remaja, baik dalam hal  pengetahuan, keterampilan, maupun perilaku.

“Keterampilan dan pengetahuan menjadi tuntutan kebutuhan bagi anak sehingga mereka harus dibekali sejak dini agar dapat meningkatkan integritas diri untuk  membangun budaya kerjasama, kolaborasi, dan saling pengertian berdasarkan prinsip cinta kasih kepada Tuhan, sesama dan alam semesta.

Adapun Jenis-jenis kegiatan yang dilaksanakan pada kegiatan Badar diantaranya penguatan spiritualitas, art therapy, pentas budaya, outbound, permainan tradisional, bina spiritualitas dan walang minat, Jurnalistik, art (seni), public relations, gardening (pertanian), model dan tatabusana, pengolahan sampah serta Informasi Teknologi (IT) dan fotografi.

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 1 s/d 4 Juli 2024 dikuti 289 peserta dengan tema menjadi generasi penerus yang tangguh, beriman dan inovatif.

dilakukan di kegiatan ini tentunya bertujuan untuk membentuk anak-anak yang memiliki kualitas yang baik, pengetahuan, ketrampilan.

Olehnya itu, “dengan adanya momen seperti ini dapat menjadi bekal dan bimbingan mereka melawan digitalisasi di era Milenial,”

Sebelum pembukaan dilaksanakan, Para peserta dari 17 sektor melaksanakan pawai Karnaval dengan menampilkan berbagai Busana Daerah di tanah air, karnaval di mulai dari depan Gereja Sion, peserta di iringi Drum Band dari siswa dan siswi SMP Negeri 2 Tual.(KE)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *