Jakarta, LiputanNusa.id- Mengikuti ajang Indonesia International Motor Show 2023 (IIMS), BMW Astra sebagai diler resmi BMW terbesar di Indonesia menghadirkan BMW Pavilion yang akan berlangsung di Jakarta sejak 16-26 Februari 2023 di Hall D JIExpo Kemayoran.
Dalam ajang ini, BMW Astra menghadirkan Sport Activity Vehicle (SAV) mewah tersukses, New BMW X7 sebagai bintang utamanya, selama gelaran IIMS 2023, BMW Astra telah menyiapkan berbagai program khusus untuk para pelanggan yang hanya berlaku selama IIMS 2023 berlangsung.
Ungkap CEO BMW Astra, Sanfrantis Tanu, pihaknya merasa senang sekali BMW Astra hadir untuk kedua kalinya berpartisipasi di ajang otomotif yang ditunggu-tunggu para pecinta otomotif Indonesia IIMS 2023, kami di BMW Astra terus berkomitmen untuk berikan pengalaman premium bagi para calon pelanggan ataupun pelanggan setia kami dan merupakan salah satu komitmen kami untuk selalu berada di sisi pelanggan.
Olehnya itu, dia mengajak seluruh fans BMW untuk dapat hadir ke BMW Pavilion di Hall D, JIExpo Kemayoran untuk mendapatkan program terbaik, melihat dan mencoba secara langsung rangkaian kendaraan terbaru dari BMW, mulai dari New BMW X7 yang baru saja diluncurkan, hingga mobil listrik BMW iX.”
BMW Astra juga menghadirkan deretan mobil terbaru dan suku cadang, aksesoris, dan merchandise dengan penawaran menarik, BMW Astra Used Car hadir dengan layanan appraisal on-the-spot dan penjualan mobil bekas tersertifikasi yang bekerja sama dengan Astra Credit Companies dan Asuransi Astra, selama IIMS 2023 BMW Astra memberikan berbagai penawaran kredit dan asuransi menarik.
Kata Sanfrantis, di BMW Pavilion, pengunjung juga bisa menikmati layanan Beli, Service, Jual di BMW Astra yang merupakan model sistem layanan yang terintegrasi untuk pelanggan di seluruh Indonesia, layanan terintegrasi ini memudahkan pelanggan untuk pembelian kendaraan baru maupun kendaraan seken, servis, suku cadang BMW Original Parts hingga penjualan kembali.
BMW Astra selama ajang ini menawarkan program menarik sebagai berikut :Penjualan • Bunga mulai 1,68% dan DP ringan • Cashback 2% hingga Rp10.000.000 dengan bertransaksi di Tokopedia berupa suku cadang, aksesoris, dan merchandise
• Harga khusus paket coating kendaraan
• Voucer senilai Rp200.000 • Gratis BMW Astra IconicScent dan BMW Astra Bracelet
Used car • Voucer trade-in Rp5.000.000
• Trade-in semua merek mobil New BMW X7.
BMW X7 xDrive40i M Sport ditawarkan dengan Rp. 2.729.000.000,- on-the-road, kendaraan ini hadir dengan BMW Service Inclusive, sebuah program yang membebaskan semua biaya perawatan kendaraan untuk pelanggan selama 5 tahun atau 60.000 km, mana saja yang lebih dulu, dan juga mencakup garansi 36 bulan tanpa batasan jarak tempuh.
Ban kendaraan ini juga dilindungi oleh BMW Group Tire Coverage selama 2 tahun, yang mencakup 100% biaya penggantian hingga 4 ban per tahun. Ini termasuk biaya ban dan tenaga kerja, selain mencakup kerusakan yang disebabkan oleh tusukan, penggembungan, ban pecah dan ban robek, kendaraan yang terus melaju dengan ban kempes, setiap ban yang rusak akan diganti dengan yang asli, sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
Semua kendaraan BMW yang dibeli melalui BMW Astra juga dilengkapi dengan BMW Roadside Assistance gratis selama 5 tahun dan dapat diakses melalui Call Center 1-500-898 tekan 4 yang dikelola oleh AstraWorld.