BSD, LiputanNusa.id- Shafwah Holidays sebagai penyedia paket Umrah, Haji Furoda, dan Muslimfriendly Trip hadir dengan produk terbaru yaitu Umrah Khusus Family.

“Produk ini berbeda dari paket umrah regular/rombongan yang biasanya menggunakan kamar hotel dan bus bersama dengan jamaah lain. Menariknya, Umrah khusus family ini bersifat privat. Jadi satu keluarga berada dalam satu perjalanan dengan mobil yang dipersiapkan hanya untuk satu keluarga saja. Bahkan muthawwif atau pembimbing umrah yang biasanya menangani satu rombongan, pada Umrah khusus family ini dipersiapkan juga hanya untuk satu keluargaSatu kesatuan pada Tuhan tempat yang terbaik adalah Mekah dan Madinah,” jelas Muhammad Syafiq Helmi selaku Direktur Operasional dan Pengembangan Bisnis Shafwah Group dalam Live Talk show Healing + Bonding= Umrah khusus Family yang berlangsung di KTF Stage Ice BSD,Sabtu (2/9/2023).

Lebih lanjut dikatakan oleh Syafiq, Produk baru dari shafwah yakni umroh family asasnya berdasarkan sejarah haji dan umroh yakni perjalanan Nabi Ibrahim AS yang disuport full oleh Siti Hajar dan anaknya Ismail atas dasar takwa kepada Allah.

“Umroh Family terjadi bondingnya sangat kuat karena perjalanan nabi Ibrahim bersama keluarga,” jelasnya.

Syafiq juga menjelaskan yang membedakannya dengan umroh reguler dan family adalah forumnya privat. “Satu perjalanan satu keluarga dan satu mobil. Didesain untuk perjalanan privat yang didampingi oleh guide,” tuturnya.

Mengenai harganya, Syafiq menjelaskan sangat terjangkau.

Citra selaku Mom and Family Enthusiast menyambut baik digelarnya program ini. menurutnya healing dan bonding menjadikan diri kita semakin dekat dengan Allah.

Citra juga menjelaskan bahwa dalam kehidupan sehari-hari dirinya selalu meningkatkan bonding (ikatan) yakni dengan aktivitas olahraga bersama, bermain dan shalat tahajud dan subuh berjamaah.

Sementara Greget Kalla Buana selaku Islamic Financial Planer dan Halal Lifestyle Influencer menjelaskan bahwa Spritual Healing dalam kacamata finance tidak bisa lepas dari meredefinisi finansial planing untuk mencapai sehat secara finansial.

Menyikapi bonding,Greget mengatakan, “Alhamdulillah bisa bareng dengan mamah ke tanah suci. Travel yang tidak merepotkan adalah pergi dengan keluarga sendiri dan mendapat bantuan dari Shafwah, sehingga ada waktu bisa santai saat berada di tanah suci. Bonding tidak bisa terjadi satu hari dua hari. Jadi anak anak agar bisa terlatih dengan melakukan travel,” tegasnya menutup perbincangan. (As. Foto:As)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *